Partner setia itu …. Selalu ada saat dibutuhkan. Selalu nyaman untuk keluarga dan selalu bisa dibanggakan. Hemat konsumsi bahan bakar dan performanya selalu bisa diandalakan. Partner setiaku adalah … New Honda Mobilio
Mesin dan Dimensi New Honda Mobilio
New Honda Mobilio menggunakan mesin Honda i-VTEC SOHC 1.5L yang mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 118 PS pada putaran mesin 6.600. Sementara torsi tertinggi di kelasnya sebesar 14,8 Kgm yang responsif pada putaran mesin 4.600. Mesin New Honda Mobilio didukung Drive by Wire yaitu sistem elektronik yang mengontrol buka tutup Throttle Valve untuk presisi akselerasi yang maksimal namun tetap hemat bahan bakar. Honda Mobilio juga dilengkapi dengan fitur ECO Indicator yang berfungsi untuk mendeteksi dan memberikan informasi secara real time mengenai cara mengemudi yang hemat bahan bakar.
New Honda Mobilio tersedia 2 pilihan transmisi, yaitu Manual 5 percepatan, dan CVT (Continuous Variable Transmission). Transmisi CVT dengan Earth DreamsTechnology untuk perpindahan transmisi yang lebih halus dan performa mesin yang maksimal serta konsumsi bahan bakar yang efisien. Selain itu. New Honda Mobilio menggunakan komponen yang rumah lingkungan, terbukti dengan lulus uji EURO-2 dari pemerintahan Indonesia, bahkan telah memenuhi syarat EURO-4.
Tipe Mesin: 1.5L 4 Silinder Segaris, 16 Katup + DBW
Sistem Bahan Bakar: PGM-FI
Kapasitas Tangki: 42L
Diameter x Langkah: 73mm x 89.4mm
Kubikasi Silinder: 1.496cc
Perbandingan Kompresi: 10.3:1
Daya Maksimum: 118/6.600
Torsi Maksimum: 145/4.500
Lanjut ke dimensi mobil, seperti yang kita sering lihat di jalanan, New Honda Mobilio memiliki bodi yang lumayan panjang dikarenakan Honda mengedepankan fungsionalitasnya sebagai mobil dengan kabin yang luas dan bisa mengangkut banyak penumpang / barang. Mungkin bagi sebagian orang hal ini dirasa kurang cocok karena melihat Mobilio terlalu panjang, tapi percayalah, bodi panjang ini sangat berguna untuk anda. Panjang dari New Honda Mobilio ini lebih tepatnya adalah 4.386m, lalu lebar nya 1.683mm dan tinggi 1.603mm, jarak sumbu roda nya hanya 2.650mm, jarak pijak depan / belakang nya 1.472mm / 1.475mm, dan ground clearance nya mencapai 189mm, cukup tinggi.
Eksterior New Honda Mobilio
Headlamp pada New Honda Mobilio sudah dilengkapi dengan LED Light Guide yang dapat membantu visibilitas bertambah apalagi saat sedang berkabut. New Honda Mobilio juga tampil dengan pembaruan Rear License Garnish baru yang mewah dengan aksen krom, serta New 15” Alloy Wheel Design.
New Honda Mobilio RS mendapat paling banyak ubahan eksterior, beberapa diantaranya adalah bumper bergaya chrome grille yang sudah dilengkapi dengan Sporty Front dan Rear Bumper, Sporty Side Under Spoiler serta Sporty Tailgate Spoiler. Pada bagian atas juga mendapat perubahan, seperti penyematan Roof Moulding Garnish dan Power Retractable Door Mirror yang dapat melipat kaca spion secara otomatis dengan sekali sentuhan saja. Khusus untuk tipe New Honda Mobilio RS dengan warna Phoenix Orange mempunyai paduan atap dan grille depan berwarna hitam sehingga menjadikan tampilan lebih semakin dinamis.
Interior New Honda Mobilio
Luas dan nyaman adalah kata yang tepat untuk mengambarkan Honda New Mobilio. Memasuki kabin New Honda Mobilio. Tidak hanya luas dan nyaman yang dihadirkan pada New Honda Mobilio, fitur hiburan pada mobil ini juga sangat diperhatikan, dengan membenamkan sistem audio video yang canggih seperti Advanced 6.2” Touchscreen A/V System (AM/FM, CD/DVD, dan USB Connection) untuk tipe E CVT. Selain sebagai sarana hiburan, monitor tersebut juga terintegrasi dengan Rear Parking Camera sehingga membantu anda pada saat melakukan parkir. Sebagai tambahan, headunit tersebut sudah dilengkapi dengan fitur Quick Charging (1,5 Ampere) sehingga smartphone Anda akan terjaga pada saat Anda berkendara.
New Honda Mobilio juga dilengkapi dengan Auto Up & Down Power Window yang dikhususkan untuk kursi pengemudi pada New Honda Mobilio tipe E, Digital A/C, Power Door Mirror, Auto Door Lock by Speed, serta New Audio Steering Switch yang memberikan kemudahan mengatur audio selama perjalanan tanpa melepaskan tangan dari setir.
New Honda Mobilio semakin nyaman dengan kabin luas yang kini hadir dengan pola baru berwarna ivory untuk New Honda Mobilio tipe E. New Honda Mobilio dilengkapi dengan kursi semi-bucket di baris depan, New Thicker Cushion yang membuat kursi baris kedua lebih tebal, New Separated & Adjustable Headrest pada baris depan yang membuat sandaran kepala dapat diatur sesuka hati, New Center Headrest pada kursi baris kedua penumpang untuk menunjang kenyamanan selama perjalanan, A/C Double Blower yang memberikan kesejukan merata di seluruh kabin, serta kursi pada baris kedua yang dapat digeser, direbahkan, serta dilipat dengan satu sentuhan (One-Touch Tumble Seats 2nd Row).
New Mobilio RS kembali mendapatkan fitur yang lebih banyak dari tipe – tipe yang lain, terlihat dari desain interior nya berwarna hitam dengan kombinasi jahitan oranye, lalu beberapa fitur lain seperti Multi Information Display, Digital + Auto A/C, Seatback Pocket di jok depan dan belakang, dan jangan lupa adanya Sun Visor with Vanity Mirrior yang membuatnya terlihat semakin gaya. Perubahan lainnya juga terdapat pada Sistem Audio Video dengan monitor sentuh 6.8” yang dapat digunakan untuk menikmati audio dalam berbagai format seperti DVD, CD, MP3, WMA, dan melalui USB serta dapat juga terhubung dengan iPod, iPhone melalui USB port, dan Bluetooth serta fitur Quick Charging (1,5A) untuk menemani perjalanan Anda dan keluarga. Untuk kualitas Audio, New Honda Mobilio tidak bisa diremehkan. Pihak Honda telah membenamkan 6 Premium Speakers dengan dilengkapi K2 Technology sehingga meningkatkan kualitas suara dan frekuensinya.
Fitur Keamanan New Honda Mobilio
Dual SRS Airbag menjadi fitur keselamatan wajib bagi New Honda Mobilio dan G-CON+ACE teknologi orisinil yang dimiliki Honda, yang berfungsi untuk meredam benturan dan menyalurkan benturan hebat saat terjadi tabrakan. Selain itu New Honda Mobilio juga memiliki Fitur ABS (Anti-lock Braking System), Fitur EBD (Electronic Brake-force Distribution) mendistribusikan daya pengereman sesuai dengan beban kendaraan agar lebih efektif. New Honda Mobilio RS CVT juga turut mengadopsi sistem VSA dan HSA, membuat pengemudi menjadi makin nyaman dengan mobil kelahiran 2014 ini. Selain itu, 3point seatbelt di bagian tengah juga turut menambah faktor keselamatan bagi penumpang